Pra Musrenbang Tahun 2023 Kelurahan Cakung Barat

Jakarta,ONEWSMEDIA.CO ID- Rabu 15 Februari 2023 pukul 09.00 WIB bertempat di Aula Kelurahan Cakung Barat berlangsung kegiatan Pra Musrenbang Tahun 2023 Kelurahan Cakung Barat yang dihadiri oleh Bapak Ghozi Zulazmi, S.IP, Tenaga Ahli anggota DPRD DKI Jakarta Komisi D, Bapak H. Muhayar RM.

Selain itu hadir juga Ibu Lolita yang mewakili Camat Cakung, para Kasatpel se-Kecamatan Cakung, Lurah Cakung Barat, Bapak Rahmat Arif, S.IP, Satpol PP Kel. Cakung Barat, Bimaspol Kelurahan Cakung Barat, para Ketua RW se-Kelurahan Cakung Barat, para anggota LMK se-Kelurahan Cakung Barat, pendamping rembuk RW se-Kelurahan Cakung Barat, perwakilan PT. United Tractors dan anggota FKDM Kelurahan Cakung Barat.

Kegiatan Pra Musrenbang Tahun 2023 Kelurahan Cakung Barat dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor e-0002 Tahun 2022 tentang Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Tahun 2024.

Kegiatan di buka oleh pembawa acara, yaitu Ibu Sarah, staf Kesra Kel. Cakung Barat. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan pembacaan do’a.

Dalam sambutannya, Bapak Ghozi Zulazmi, S.IP, menyampaikan harapannya semoga kegiatan Pra Musrenbang Tahun 2023 Kelurahan Cakung Barat bisa mematangkan ide-ide untuk membangun kampung kita.

Acara dilanjutkan dengan arahan Camat Cakung yang diwakili oleh Ibu Lolita. Dalam arahannya, Ibu Lolita menyampaikan bahwa sebenarnya saya ini bukan sambutan, tapi memandu jalannya Pra Musrenbang Tahun 2023 Kelurahan Cakung Barat. Ibu Lolita juga menambahkan bahwa nama kegiatan ini bukan Pra Musrenbang, tapi Musyawarah Kecamatan Terintegrasi dan Kelurahan Cakung Barat akan melaksanakan sidang kelompok pada tanggal 21 Februari 2023.

Acara dilanjutkan dengan diskusi yang di pimpin langsung oleh Lurah Cakung Barat, Bapak Rahmat Arif, S.IP. Dalam diskusi tersebut, Lurah Cakung Barat menyampaikan bahwa isu di Kelurahan Cakung Barat terkait genangan dalam kegiatan Pra Musrenbang ini. Makanya masih menurut Lurah Cakung Barat, banyak usulan yang masuk ke Satpel Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Cakung dalam Pra Musrenbang ini. Kegiatan diakhiri dengan foto bersama Bapak Ghozi Zulazmi, S.IP, Ibu Lolita, para Kasatpel se-Kecamatan Cakung, Lurah Cakung Barat, para Ketua RW, para anggota LMK dan anggota FKDM Kelurahan Cakung Barat.

(Kuat)

Editor : Gugun