JENDELA INFORMASI

BBM Jenis Solar dan Pertalite Langka di Pulau Nias

NIAS_SUMUT

Tingginya curah hujan di Nias membuat sejumlah ruas jalan penghubung antar kabupaten di Nias putus total, aktifitas perekonomian masayarakat pun semakin terjepit tanpa terkecuali BBM pun jadi langka, Selasa 27/12/2022

Sebagian besar masyarakat di sekitaran Nias Bagian Tengah kesulitan mendapatkan bahan bakar minyak (BBM), karena SPBU Kehabisan Stok BBM di SPBU Amandaya, SPBU, Lolowa’u, dan SPBU Sirombu hal ini terjadi dikarenakan transportasi pendistribusian BBM tidak bisa melewati titik-titik ruas jalan yang rusak.

Di tempat terpisah ketika awak media mengkonfirmasi ke salah seorang pengusaha penyalur BBM melalui telephone, Piterson Halawa, S.Sos dan Manager SPBU Amandaya Darman Laia, S.Pd mengatakan, bahwa pihaknya sebagai penyalur tidak bisa berbuat banyak untuk pendistribusian BBM dalam situasi jalan yang tidak bisa dilalui oleh Truk Tangki BBM “Untuk diketahui PO yang sudah kami tebus di Pertamina sudah 5 hari belum dikirim di SPBU kita,” ungkap Piterson Halawa.

Darman Laia, S.Pd menambahkan, hal ini perlu juga disampaikan, bahwa pihak Pertamina sebenarnya sudah berkoordinasi dengan pemerintah berwenang terkait hal ini, dan seharusnya ini sudah menjadi perhatian skala prioritas pemerintah dalam mengantisipasi atau memperbaiki titik ruas jalan yang rusak supaya aktifitas mobilitas ekonomi kembali normal.

“Apalagi pada bulan Desember ini seharusnya pemerintah daerah bisa membantu lebih cepat perbaikan akses jalan yang rusak agar masyarakat terbantu, apa lagi ini di momen hari besar agama Kristen, yang mana masyarkat sangat membutuhkan BBM untuk keperluan aktifitas,” jelasnya.

Berdasarkan hasil dari pantauan awak media 0newsTv.net di Pulau Nias, sekarang ini semua serba kesulitan terutama BBM yang sangat langka dan harga komoditas hasil pertanian juga ikut merosot, harga sembako makin naik.

Inilah akibat tingginya curah hujan di Pulau Nias yang mengakibatkan puluhan titik ruas jalan terputus dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan. Tentunya harapan masyarakat kepada pemerintah agar cepat dilakukan penanganan khusus atau mencari solusi untuk menciptakan alternatif untuk masyarakat banyak.

Red_P. Duho